
Penutupan pintu perlintasan Barel-FH tak berlangsung lama. Pada malam harinya, pintu tersebut telah dibuka kembali. Hingga hari Selasa pagi tanggal 2 Juni, pintu tersebut tetap terbuka seperti biasa, hanya ada satpam yang terlihat berjaga di dekat pintu perlintasan tersebut.
Menurut informasi yang didapat oleh penulis dari seorang karyawan rektorat, kebijakan penutupan pintu-pintu perlintasan tersebut menimbang terjadinya musibah kecelakaan seorang mahasiswa UI yang tertabrak kereta minggu kemarin.
Hingga berita ini ditulis, penulis belum mendapatkan keterangan lebih rinci dari pihat rektorat mengenai kebijakan tersebut dan mengapa kebijakan tersebut hanya bertahan beberapa jam saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar